Wali Kota Pariaman Yota Balad Silaturahmi ke Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis


Juned | 2 Maret 2025

Kominfo Kota Pariaman --- Wali Kota Pariaman Yota Balad Silaturahmi ke Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis. Kunjungan ini sekaligus menyapa sang Bupati Padang Pariaman ini yang kemaren sama-sama mengikuti Retret di Magelang. Didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Padang Pariaman, Rudy Repenaldi Rilis, di rumah dinas Bupati Padang Pariaman, Kelurahan Karan Aur, Kecamatan Pariaman Tengah, Minggu sore (2/3/2025).

Hubungan antara Bupati John Kenedy Azis dan Walikota Yota Balad ini layaknya kakak dan adik. Hubungan baik tersebut dinilai sangat positif dan menguntungkan bagi kedua daerah yang mereka pimpin.

“Hari ini kami berkesempatan bersilaturahmi dengan Uda (abang) John Kenedy Azis, Bupati Padang Pariaman, sekaligus menghadiri selamatan dan syukuran atas menempati rumah dinas Bupati di Kota Pariaman ini,” ujar Yota Balad.

Mantan Sekda Kota Pariaman ini menuturkan bahwa bagaimanapun, Kota Pariaman dan Kabupaten Padang Pariaman tidak bisa dipisahkan. Meski sudah berpisah 22 tahun lebih, kedua daerah masih mempunyai adat dan tradisi yang sama, sekaligus mempererat kerjasama antar dua daerah.

"Pariaman dan Padang Pariaman hanya dipisahkan oleh administratif wilayah. Sebenarnya kedua daerah tidak bisa dibedakan dan dipisahkan. Untuk itu, apa yang bisa dilakukan secara bersama untuk kemajuan dan kesejahteraan warga kedua daerah adalah pemikiran kita berdua," ungkap Yota Balad kepada Mantan Anggota DPR RI ini.

Pertemuan dua orang nomor satu di Piaman Laweh ini, guna menjalin sinergitas dua daerah serumpun yang beradik-kakak ini.

“Kami berharap ke depan, daerah yang secara kebudayaan, kultur dan kebiasaan masih satu ini, masih banyak yang perlu disinergikan, sehingga ke dua daerah ini bisa sama-sama berkembang sebagai daerah yang lebih maju,” tutupnya.

Sementara itu Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis menyambut baik kunjungan orang nomor satu di Kota Pariaman ini, dan telah lama saling mengenal Ketika dirinya masih menjadi Anggota DPR Ri dari Partai Golkar, ulasnya.

“Terimakasih atas kunjungan nya pak Wali, mari kita bersama-sama membangun Kota Pariaman dan Kabupaten Padang Pariaman, dua daerah yang kakak beradik ini, sehingga dapat memajukan kedua daerah dengan baik kedepanya,” ucapnya.

Lebih lanjut Bupati Padang Pariaman ini juga izin untuk menempati rumah dinasnya di daerah kelurahan Karan Aur yang berada di jantung Kota Pariaman.

“Rumah dinas atau Rumah Rakyat di Karan Aur ini telah diperindah, hal ini dalam rangka ikut memajukan pariwisata di Kota Pariaman, selain juga mempertahankan sejarah bahwa Pariaman adalah ibukota Kabupaten Padang Pariaman dulunya,” tukasnya mengakhiri. (J)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di...
    13 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Pariaman Yota Balad Kukuhkan Pengurus Alumni SMA...
    12 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>