Kominfo Kota Pariaman---Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Pramuka 0316 Kota Pariaman, Yota Balad melantik pengurus Pengurus Kwartir Cabang (Kwarcab) yang diketuai oleh Mulyadi dan Lembaga Pemeriksa Keuangan (LPK) Gerakan Pramuka Kwartir Cabang 0316 Gerakan Pramuka Kota Pariaman masa bakti 2025-2030 di Aula Balaikota Pariaman, Jum’at (18/4).
Yota Balad dalam sambutannya mengucapkan selamat atas pelantikan Pengurus Kwarcab dan LPK Gerakan Pramuka Kwartir Cabang 0316 Gerakan Pramuka Kota Pariaman masa bakti 2025-2030.
“Pada masa bakti 2025 – 2030, Kwarcab Cabang 0316 akan dipimpin langsung oleh Kakak Mulyadi yang merupakan Wakil Walikota Pariaman. Mabicab, LPK, juga Pengurus Kwarcab 0316 memiliki tekad dan semangat yang sama untuk menjadikan anak-anak muda Kota Pariaman bangga sebagai anggota Pramuka. Gerakan pramuka telah menunjukan eksistensi mempersiapkan generasi muda dan selalu menjadi garda terdepan untuk membentuk anggota pramuka berjiwa pancasila serta menjaga keutuhan NKRI, “ ungkapnya.
Pelantikan pengurus Kwarcab dan LPK Gerakan Pramuka Kwartir Cabang 0316 Gerakan Pramuka Kota Pariaman masa bakti 2025-2030 dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Ketua Kwarda 03 Gerakan Pramuka Provinsi Sumatera Barat Nomor 37 Tahun 2025.
“Selamat kepada kakak dan adik – adik yang telah dilantik, semoga dapat mengemban tugas dengan sabaik mungkin sehingga Pramuka Kota Pariaman mampu bersaing dengan daerah lain dan menjadi lebih baik lagi, “ harapnya.
Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) 0316 Gerakan Pramuka Kota Pariaman, Mulyadi mengatakan bahwa pelantikan ini adalah amanah yang harus dilaksanakan sebaik mungkin sehingga bersama pengurus yang baru harus bertekad untuk bersinergi dengan Pemerintah Kota Pariaman untuk Pariaman Lebih Maju lagi.
"Pramuka menjadi wadah pembentuk karakter generasi penerus, bagaimana adik -adik menghayati dan mengimplementasikan nilai-nilai kepramukaan. Kamabicab mohon dukungan fasilitasi dan motivasi agar Kwarcab semakin berjaya, mengingat gerakan pramuka in line dengan pemerintah bisa menjadi mitra pemerintah dalam setiap kegiatan, “ ungkapnya.
Lebih lanjut ia menyampaikan Kepada Kamabicab dan sekaligus Wako Pariaman Yota Balad, nantinya bisa memberikan arahan dan masukan untuk setiap kegiatan Organisasi Pramuka yang dilaksanakan terkhususnya untuk anggarannya, supaya ke depan Pramuka di Kota Pariaman bisa lebih bersinergi dan berkembang.
"Tidak hanya itu, kepada Pengurus Kwarcab 0316 Kota Pariaman yang baru saja dilantik agar kiranya bisa berkomitmen untuk membesarkan nama Organisasi Pramuka terutama untuk generasi muda sebagai penerus bangsa, sehingga kedepannya bisa melahirkan generasi yang lebih baik lagi dan menjunjung tinggi program kegiatan yang di laksanakan, “ harapnya.
Pada kesempatan tersebut, Ketua Kwartir Cabang 0316 Gerakan Pramuka Kota Pariaman, Mulyadi juga melantik Dewan Kerja Cabang (DKC) 0316 Gerakan Pramuka Kota Pariaman masa bakti 2025 – 2030. (dewi lestari)
MC Kota Pariaman
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki... 15 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan... 14 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara... 14 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di... 13 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wako Pariaman Yota Balad Kukuhkan Pengurus Alumni SMA... 12 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Seleksi Calon Paskibraka Kota Pariaman Dimulai, Yota Balad... 12 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan... 9 November 2024 Selengkapnya >> |