Pastikan Kualitas DTKS bagi warga, Dinas Sosial Kota Pariaman Laksanakan Bimtek Petugas Data SIKS NG


Juned | 16 Desember 2024

Kominfo Kota Pariaman --- Untuk memastikan kualitas Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) bagi warga masyarakat Kota Pariaman, Dinas Sosial Kota Pariaman Laksanakan kegiatan Bimbingan Tekhnis (Bimtek) Petugas Data Sistim Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS NG), bertempat di Aula Lantai 3 komplek perkantoran Pemerintah Kota Pariaman Desa Taluak, Senin (16/12/2024).

Kepala Dinas Sosial alam sambutannya yang dibacakan oleh Sekretaris Dinas Sosial Muharman menyampaikan bahwa saat ini pemerintah pusat masih menjadikan aplikasi SIKS NG sebagai satu-satunya metode dalam rangka memperkuat sistim digitalisasi dalam pembangunan kesejahteraan sosial.

“Aplikasi SIKS NG ini memuat  berbagai data yang dibutuhkan dalam memberikan pelayanan sosial bagi kelompok masyarakat miskin dan rentan, dalam berbagai bentuk program bantuan sosial untuk terus memastkan penguatan keberfungsian sosial masyarakat dalam menghadapi beragamn tekanan dalam kehidupan,” ungkapnya.

Lebih lanjut ia sampaikan, bahwa sistim aplikasi ini tentu saja akan dijalankan oleh insan-insan penyelenggara kesejahteraan sosial yang telah ditunjuk dan diberikan kewenangan, tentu saja untuk memastikan kualitas data yang diusulkan memenuhi syarat dan kriteria yang ditentukan dibutuhkan profesionalisme para petugas dan pengawas data, ucapnya.

“Hal ini sangat penting artinya karena data yang disajikan menjadi dasar bagi pemerintah pusat untuk menentukan siapa masyarakat yang berhak mendapatkan bantuan. Ketepatan data memastikan prinsip keadilan dalam pelayanan kesejahteraan sosial berjalan sebagaimana mestinya,” tutupnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial dan Penanganan Fakir Miskin, Desemrianto menyatakan bahwa kegiatan bimbingan tekhnis ini tentu menjadi sangat kontekstual dengan kebutuhan perencanaan program di tahun 2025 nanti, ujarnya.

“Selain bertujuan meningkatkan kapasitas petugas pendataan di desa/kelurahan kegiatan ini juga akan memetakan berbagai hal yang terjadi dilapangan yang dapat mempengaruhi kualitas DTKS serta menyerap berbagai persoalan yang ada untuk menjadi bahan masukan kepada pemerintah pusat,” tukasnya.

Lebih lanjut Desemrinato berharap bahwa dengan semakin berkualitasnya data yang disajikan dapat memabntu meastikan beragam bantuan sosial yang diberikan benar-benar tepat sasaran, ulasnya mengakhiri.

Kegiatan ini diikuti oleh Petugas Penginput Data seluruh desa/kelurahan, Pengawas Data tingkat kecamatan serta Kepala Desa/Lurah se- Kota Pariaman. (*/J)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di...
    13 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Pariaman Yota Balad Kukuhkan Pengurus Alumni SMA...
    12 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>