Kominfo Kota Pariaman --- Rombongan Kelompok Kerja Guru (KKG), Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) beserta Pengawas Kecamatan Harau Kabupaten 50 Kota melakukan studi tiru ke K3S Kota Pariaman di SDN 19 Kampung Baru, Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman, Jumat (23/02/2024).
Studi tiru mengenai Muatan Lokal (mulok), Bahasa dan Sastra Minangkabau (BSM) tersebut disambut langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kota Pariaman, Kanderi didampingi Kabid Pendidikan Dasar (Dikdas) Yurnal, Ketua K3S Kota Pariaman, Ali Nusir, narasumber penyusunan buku muatan lokal Kota Pariaman, Buyung, Kepsek SDN 19 Kampung Baru, Azral Malvinas beserta majelis guru.
Kadis Dikpora Kota Pariaman, Kanderi dalam sambutannya menyampaikan, kami menyambut baik kunjungan rombongan K3S, KKG dan pengawas dari Kecamatan Harau 50 Kota ini.
“Pemerintah Kota Pariaman sangat serius dalam melestarikan budaya Minangkabau ini, terbukti dengan terjalinnya kerjasama antara Pemko dengan Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Andalas Padang dan UNP, untuk menyusun kurikulum mulok BSM sebagai mapel muatan lokal di Kota Pariaman, yang ditulis dan disusun oleh 17 orang guru Penulis BSM Pariaman Timur ,” ujarnya.
Dikatakannya, untuk wilayah Sumbar hanya Kota Pariaman satu-satunya daerah yang menetapkan BSM ini sebagai kurikulum muatan lokal, hal ini telah tertuang dalam Peraturan Walikota Pariaman Tahun 2020 tentang Penerapan Mata Pelajaran Bahasa dan Sastra Minang sebagai muatan lokal wajib bagi SD dan SMP/MTS sederajat di Kota Pariaman.
Kanderi menyebutkan, buku Muatan Lokal BSM tersebut berisikan tentang permainan anak nagari, seperti permainan layang-layang, gasiang, cabur, samba lakon, patok lele, badie batuang, gundu, dan lainnya, sehingga anak-anak kita dapat mengenal macam-macam permainan tradisional minangkabau. Selain itu juga berisikan tentang bagaimana cara kita bertegur sapa sesuai kato nan ampek (kato malereang, kato mandaki, kato mandata dan kato manurun).
Ketua K3S Kecamatan Harau Kabupaten 50 Kota, Jefni Weldi mengatakan, kehadiran kami di Kota Pariaman ini dalam rangka melanjutkan program gugus membuat program ajar muatan lokal.
“Sengaja kami melakukan studi tiru ke Kota Pariaman, karena menurut informasi yang kami dengar hanya Kota Pariaman yang mempunyai legalitas terkait program ajar muatan lokal ini ,” imbuhnya.
Jefni Weldi mengatakan, rombongan yang hadir hari ini sebanyak 60 orang yang berasal dari beberapa sekolah se-Kecamatan Harau Kab 50 Kota.
“Terima kasih atas sambutan yang diberikan kepada kami, kami juga berharap kehadiran bapak ibu untuk datang ke tempat kami sebagai ajang silaturahmi ,” imbuhnya.
Sementara itu, narasumber buku muatan lokal Kota Pariaman, Buyung dalam mengatakan, pelaksanaan muatan lokal (mulok), bahasa dan sastra minangkabau di Kota Pariaman sudah dilaksanakan selama 2 tahun.
Harapannya dengan adanya kunjungan ini terjalin kerjasama dan silaturahmi antara kepala sekolah, sehingga dapat meningkatkan implementasi pelaksanaan muatan lokal di Kota Pariaman dan Sumatera Barat pada umumnya.
Disamping itu, untuk melestarikan budaya adat Minangkabau ke anak-anak kita, Pemko Pariaman setiap tahunnya menggelar lomba malingka carano jo arai pinang tingkat SD se-Kota Pariaman.
Sebelum Kabupaten 50 Kota, daerah lainnya juga telah melakukan studi tiru ke Kota Pariaman yakni Kota Solok dan Kabupaten Solok. (Erwin)
MC Kota Pariaman
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki... 15 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |