Kominfo Kota Pariaman---Sebanyak 93 orang warga Kota Pariaman mengikuti ujian masuk Telkom University (Tel U) Bandung pada program Satu Keluarga Satu Sarjana (Saga Saja) Tahun 2024. Ujian masuk dilaksanakan dengan sistem Computer Assisted Test (CAT) bertempat di SMPN 1, SMPN 2 dan SMPN 3 Kota Pariaman, Jum’at (28/6).
Staff Ahli Bidang Kemasyarakatan Sekretariat Daerah Kota Pariaman Hertati Taher saat meninjau pelaksanaan ujian mengatakan bahwa ini merupakan ujian pertama program Saga Saja Tahun 2024.
“Sebenarnya ada 112 peserta yang mendaftarkan diri untuk mengikuti ujian masuk Tel U, namun yang datang saat ini hanya 93 peserta. Ujian ini kita laksanakan mulai pukul 09.00 s.d 11.00 Wib di 3 (tiga) sekolah yang kita pilih yaitu SMPN 1, SMPN 2 dan SMPN 3 Kota Pariaman, “ ungkapnya.
Pemko Pariaman dan Tel U sebelumnya telah menjalin kerja sama berupa MoU pada Februari 2022 lalu melalui program Saga Saja. Program ini merupakan salah satu program unggulan yang banyak diminati warga Kota Pariaman dan telah mendapatkan banyak apresiasi dan berbagai pihak.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Pariaman Zalman Zaunit mengatakan bahwa peserta Saga Saja yang ingin bergabung masuk Tel U tidak dipungut biaya.
“Sejak menjalin kerja sama dengan Tel U, peserta Saga Saja saat melakukan pendaftaran tidak dipungut biaya. Untuk itu, diminta kepada semua peserta ujian agar semangat dan tetap konsentrasi dalam melaksanakan ujian. Tidak ada intervensi dari segala pihak untuk bisa lulus, jadi kelulusan para peserta ditentukan oleh ujian saat ini. Namun bila saat ini peserta belum berhasil bergabung, kesempatan masih ada untuk mengikuti ujian di perguruan tinggi lainnya sesuai dengan formulir yang diisi pada saat pendaftaran, “ ungkapnya.
Peninjauan peserta ujian masuk Tel U juga didampingi pihak Telkom University (Tel U) Bandung Ikhsan. Tidak hanya meninjau, Ikhsan juga akan mendampingi peserta selama ujian berlangusung. Jadi apabila ada kendala, langsung di tangani pihak Tel U.(dewi lestari)
MC Kota Pariaman
![]() |
Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50 20 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki... 15 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN... 21 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |